Interaksi Simbolik dalam Perencanaan Komunikasi Pemasaran: Studi Kasus Kyne di Tiktok

Main Article Content

Yuliana Yuliana
Muhammad Adi Pribadi

Abstract

With the increasing use of social media, many business people are now using it as a marketing communication platform. This is because social media can create business success as well as build customer loyalty. One of the products that actively conduct marketing communications on TikTok social media is Kyne's product. The research objective was to determine the role of symbolic interactions in marketing communication planning: a case study of Kyne on Tiktok social media. This research uses symbolic interaction theory and marketing communication. The research methodology uses a qualitative approach and a case study method. Collecting research data in the form of in-depth interviews. The data validity technique confirmed the theoretical interview data. The results show that symbolic interactions play an important role in marketing communication planning, which includes six stages consisting of determining business objectives, strategic determination, tactical determination, implementation of activities, monitoring of implementation, and overall evaluation. At this stage, there is an interaction that contains symbols such as identifying target targets, various scents, brand awareness, gift jewelry, aromatherapy lovers and a relaxed mind.


Meningkatnya penggunaan media sosial, telah mendorong pebisnis memanfaatkannya sebagai platform komunikasi pemasaran. Hal ini dikarenakan media sosial dapat menciptakan kesuksesan bisnis sekaligus untuk membangun loyalitas pelanggan. Salah satu pebisnis yang aktif melakukan komunikasi pemasaran di media sosial, dalam hal ini TikTok, adalah pemilik brand Kyne. Tujuan penelitian untuk mengetahui peran interaksi simbolik dalam perencanaan komunikasi pemasaran melalui studi kasus Kyne di media sosial Tiktok. Penelitian ini menggunakan teori interaksi simbolik dan komunikasi pemasaran. Metodologi penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan metode studi kasus. Pengumpulan data penelitian berupa wawancara mendalam. Teknik keabsahan data melakukan konfirmasi data wawancara dengan teoritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi simbolik berperan penting di dalam perencanaan komunikasi pemasaran, yang mencakup enam tahapan rancangan: penentuan tujuan bisnis, penentuan strategis, penentuan taktis, implementasi kegiatan, monitoring pelaksanaan, dan evaluasi keseluruhan. Pada tahapan tersebut, terjadi interaksi yang mengandung simbol-simbol seperti mengidentifikasikan target sasaran, aroma yang beraneka ragam, brand awareness, mistery gift jewelryi, pecinta aromaterapi, dan pikiran yang relaks.

Article Details

How to Cite
Yuliana, Y., & Pribadi, M. A. (2022). Interaksi Simbolik dalam Perencanaan Komunikasi Pemasaran: Studi Kasus Kyne di Tiktok. Prologia, 6(2), 248–255. https://doi.org/10.24912/pr.v6i2.10670
Section
Articles

References

Chen, R. R., Davison, R. M., dan Ou, C. X. (2020). A symbolic interactionism perspective of using social media for personal and business communication. International Journal of Information Management, 51, 1—18.

Ilhaq, A., dan Pribadi, M. A. (2020). Perencanaan Komunikasi Pemasaran Di Era Pandemi (Studi Kasus Rumah Sakit Sukmul Sisma Medika Tanjung Priok). (S1 SKRIPSI), Universitas Tarumanagara, Jakarta.

Lee, S.-H., dan Workman, J. E. (2014). Determinants of brand loyalty: self-construal, self-expressive brands, and brand attachment. International Journal of Fashion Design, Technology and Education, 8(1), 12—20.

Matthiesen, I.-M., dan Phau, I. (2010). Brand image inconsistencies of luxury fashion brands A buyer-seller exchange situation model of Hugo Boss Australia. Journal of Fashion Marketing and Management, 14(2), 202—218.

Pribadi, M. A., Suganda, Venus, Susanto, dan Harry, E. (2018). Dinamika Perusahaan Periklanan Indonesia: Studi Kasus Komunikasi dan Budaya Organisasi Dwi Sapta IMC dan Fortune Indonesia. (S3 Disertasi), Universitas Padjadjaran, Bandung.

Salem, S. F., dan Salem, S. O. (2019). Effects of Social Media Marketing and Selected Marketing Constructs on Stages of Brand Loyalty. Global Business Review, 1—24.

Schivinski, B., dan Dabrowski, D. (2015). The impact of brand communication on brand equity through Facebook. Journal of Research in Interactive Marketing, 9(1), 31—53.

Song, H., Wang, J., dan Han, H. (2019). Effect of image, satisfaction, trust, love, and respect on loyalty formation for name-brand coffee shops. International Journal of Hospitality Management, 79, 50—59.

Stelzner, M. A. (2020). 2020 SOCIAL MEDIA MARKETING INDUSTRY REPORT: How Marketers Are Using Social Media to Grow Their Businesses. Retrieved from https://usercontent.one/wp/www.mitthassleholm.se/wp-content/uploads/2020/05/IndustryReport-2020.pdf

West, R., dan Turner, L. H. (2009). Pengantar Teori Komunikasi Analisis dan Aplikasi (Buku 1) (N. Setyaningsih, Trans. 3 ed.). Jakarta: Salemba Humanika.