Strategi Komunikasi Pemasaran Coffee Broker dalam Meningkatkan Jumlah Pelanggan

Main Article Content

Bunga Febriana
Yugih Setyanto

Abstract

Dengan banyak nya persaingan bisnis di Indonesia, banyak pebisnis yang harus memikirkan pentingnya strategi komunikasi pemasaran dalam memasarkan produk dan jasa nya. Coffee Broker adalah kedai kopi yang menyediakan macam-macam kopi yang dapat dinikmati masyarakat. Namun, dengan banyaknya Coffee Shop di Indonesia, dibutuhkan strategi yang tepat dalam upaya nya meningkatkan jumlah pelanggan. Oleh karena itu, Coffee Broker telah menerapkan beberapa strategi dalam mempromosikan dan mengenalkan produk nya kepada masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan Coffee Broker dalam meningkatkan jumlah pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan mengumpulkan data melalui wawancara, observasi partisipan, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menggunakan beberapa bauran komunikasi pemasaran yang diantaranya Iklan, Promosi Penjualan, Hubungan Masyarakat, Penjualan Personal serta Word of Mouth sebagai elemen penunjang komunikasi pemasaran Coffee Broker. Strategi Komunikasi Pemasaran yang diaplikasikan Coffee Broker menunjukkan keberhasilan karena terdapat peningkatan jumlah pelanggan di Coffee Broker.

Article Details

How to Cite
Febriana, B., & Setyanto, Y. (2019). Strategi Komunikasi Pemasaran Coffee Broker dalam Meningkatkan Jumlah Pelanggan. Prologia, 3(1), 39–46. https://doi.org/10.24912/pr.v3i1.6138
Section
Articles

References

Anggito, Albi., & Setiawan, Johan. (2018). Metode Penelitian Kualitatif. Sukabumi: Jejak

Endaswara, Suwardi. (2006). Metode, Teori, Teknik: Penelitian Kebudayaan: Ideologi, Epistomologi, dan Aplikasi. Sleman: Pustaka Widyatama.

Fitrah, Muh.& Luthfiyah. (2017). Metode Penelitian: Penelitian Kualitatif, Tindakan Kasus & Studi Kasus. Sukabumi: Jejak

Hariwijaya, M. (2007). Metodologi dan Teknik Penulisan Skripsi, Thesis, dan Disertasi. Yogyakarta: Elmatera.

Jatmiko. (2014). Komunikasi Pemasaran sebagai Strategi Memperluas Pasar. (29 April

.https://www.esaunggul.ac.id/komunikasi-pemasaran-sebagai-strategi-memperluas-pasar/

Kotler, Phillip and Gary Amstrong. (2012). Prinsip Prinsip Pemasaran. (Edisi 13). Jilid 1. Jakarta: Erlangga.

Kotler, Philip.,Kartajaya, Hermawan. & Setiawan, Iwan. (2017). Marketing 4.0: Moving from Traditional to Digital. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Kristanto, Vigih Hery. (2018). Metode Penelitian: Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI). Yogyakarta: Deepublish.

Kusniadji, Herman. (2016). Strategi Komunikasi Pemasaran Dalam Kegiatan Pemasaran Produk Customer Goods (studi kasus pada PT Expand Berlian Mulia di Semarang), Jurnal Komunikasi Vol. 8, No.1, Hal 83-98.

Latief, Rusman. (2019). Word of Mouth Communication dalam Penjualan Produk. Surabaya: Media Sahabat Cendikia.

https://sbm.binus.ac.id/2017/11/21/word-of-mouth-wom/ (15 Juni 2019)