Aktivitas Komunikasi Komunitas WCC dalam Mengembangkan Citra Positif (Studi Komunitas White Car Community di Jakarta)

Main Article Content

Mariana Wirana

Abstract

Penelitian ini membahas tentang aktivitas komunikasi komunitas WCC (White Car Community) di Jakarta dalam mengembangkan citra positif. Komunitas WCC memiliki filosofi, yaitu “white car, white heart dan white spirit” yang menjadi keunikan dan pembeda dengan komunitas lain. Penelitian ini menggunakan kerangka teori yang terdiri atas konsep Public Relation dalam konteks organisasi nirlaba. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi dan wawancara mendalam. Hasil penelitian ini adalah aktivitas komunikasi komunitas WCC dalam mengembangkan citra positif berupa publikasi (media otomotif dan media online), event (internal berupa kopi darat dan gathering serta eksternal berupa bakti sosial) dan community involvement (menjalin kerjasama dengan komunitas mobil lainnya dalam penyelenggaraan event-event).

Article Details

How to Cite
Wirana, M. (2018). Aktivitas Komunikasi Komunitas WCC dalam Mengembangkan Citra Positif (Studi Komunitas White Car Community di Jakarta). Prologia, 1(1), 26–30. https://doi.org/10.24912/pr.v1i1.1343
Section
Articles
Author Biography

Mariana Wirana, Universitas Tarumanagara

Fakultas Ilmu Komunikasi

References

Ardianto, Elvinaro. (2014). Metodologi Penelitian untuk Public Relations: Kuantitatif dan Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Bungin, Burhan. (2008). Sosiologi Komunikasi: Teori, Paradigma, dan Diskursus Teknologi Komunikasi di Masyarakat. Jakarta: Kencana.

Rakhmat, Jalaluddin. (2016). Metode Penelitian Komunikasi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.

Sandjaja, B., & Heriyanto, Albertus. (2008). Metode Statistik Untuk Bisnis dan Ekonomi. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Sujarweni, Wiratna. (2014). Metodologi Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Suwandi dan Basrowi. (2008). Memahami Penelitian Kualitatif. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Suyatno, Bagong. (2013). Metode Penelitian Sosial Sebagai Alternatif Pendekatan. Jakarta: Prenada Media Group.

Wenger, Etienne, McDermott, et al. (2002). Cultivating Communities of Practice: A Guide to Managing Knowledge. Cambridge: Harvard Bussiness School Press.