PENDAMPINGAN PENYUSUNAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) SISTEM PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA PT. EPIC GAYA PRATAMA

Main Article Content

Henny Wirianata
Metio Alberto
Rusi

Abstract

Business processes in a company will be easy to understand if the company has a Standard Operating Procedure (SOP) for every transaction procedure that occurs. MSME owners tend to rely on the owner's experience in running a business and do not document their business processes. They consider that SOPs are not yet a necessity because they consider the additional costs in creating and implementing SOPs. Since its founding and operation, PT. Epic Gaya Pratama carries out its business processes by relying on the owner's personal experience. PT. Epic Gaya Pratama does not yet have a written SOP for its business processes. In this community service activity, the team from Untar provided training and assistance in preparing SOPs for the Cash Receipt and Disbursement System at PT. Primary Style Epic. This SOP was chosen because cash is the most liquid asset and is the main asset that supports the company's operations, and its presence in the company can encourage cash abuse because cash is easy to change hands. In this activity, the Team will carry out direct and open observations. This method is carried out considering that this activities are carried out on the basis of agreement and approval from both parties. It is hoped that the SOP regarding the cycle of cash receipts and disbursements can be a guide for owners and employees in managing company cash/funds so that companies can minimize the risk of misuse of existing cash/funds


ABSTRAK


Proses bisnis di perusahaan akan mudah dipahami jika perusahaan telah memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk setiap prosedur transaksi yang terjadi. Pemilik UMKM cenderung mengandalkan pengalaman pemilik dalam menjalankan usaha dan tidak mendokumentasikan proses bisnisnya. Mereka menganggap SOP belum menjadi suatu keharusan karena mempertimbangkan adanya tambahan biaya dalam membuat dan menerapkan SOP. Sejak didirikan dan beroperasi, PT. Epic Gaya Pratama melakukan proses bisnisnya dengan mengandalkan pengalaman pribadi pemilik. PT. Epic Gaya Pratama belum memiliki SOP secara tertulis untuk proses bisnisnya. Pada kegiatan PKM kali ini Tim PKM Untar memberikan pelatihan dan pendampingan dalam menyusun SOP untuk Sistem Penerimaan dan Pengeluaran Kas di PT. Epic Gaya Pratama. SOP ini dipilih karena kas merupakan aset perusahaan yang paling likuid dan menjadi aset utama yang menopang operasional perusahaan, dan keberadaannya di perusahaan dapat mendorong timbulnya penyalahgunaan kas karena kas mudah untuk dipindah tangankan. Dalam kegiatan PKM ini Tim PKM Untar akan melakukan observasi langsung dan terbuka. Cara ini dilakukan mengingat kegiatan PKM ini dilakukan atas dasar kesepakatan dan persetujuan dari dua belah pihak. SOP tentang siklus penerimaan dan pengeluaran kas diharapkan dapat menjadi panduan bagi pemilik dan karyawan dalam pengelolaan kas/dana perusahaan sehingga perusahaan dapat memperkecil risiko terjadinya penyalahgunaan kas/dana yang ada

Article Details

How to Cite
Wirianata, H., Alberto, M., & Rusi. (2024). PENDAMPINGAN PENYUSUNAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) SISTEM PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA PT. EPIC GAYA PRATAMA. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 7(2), 283–292. https://doi.org/10.24912/jbmi.v7i2.30419
Section
Articles

References

Afa, A.N., Sabrina, R., Nabila, A., Prasetyo, W., dan Hermawan, H. (2022). Pendampingan Penerapan Sistem Akuntansi Kas Pada UMKM Batik Sapuro. Jurnal AbdiMas Bongaya, Volume 2 Nomor 1, 16-21. https://ojs.stiem-bongaya.ac.id/index.php/JAB

Alfionita, Y.L. dan Estiningrum, S.D. (2022). Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Dalam Pengelolaan Keuangan Pada UMKM Wingko Bunda di Tulungagung. Fair Value: Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan, Volume 5, Number 3, 1462-1469. https://journal.ikopin.ac.id/index.php/fairvalue

Ardana, I Cenik dan Lukman, H. (2016). Sistem Informasi Akuntansi. Jakarta: Mitra Wacana Media.

Fadillah, M.R.R. dan Aisha, D. (2023). Studi Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Kas Masuk dan Laporan Kas Pada UMKM di Desa Waluya. Abdima Jurnal Pengabdian Mahasiswa, Vol. 2 No. 2, 7251-7257

Raharjo, T., Ismawati, K., dan Savitri. (2022). Evaluasi Sistem Pencatatan Penerimaan dan Pengeluaran Kas Pada Warung Sate Kambing Bang Tigor, Surakarta. Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah, Vol. 20 Nol 1, 56-62.

Romney, M.B. & Steinbart, P. J. (2018). Accounting Information Systems, 14th Edition. New York: Pearson

Sari, I.M., Hasbudin, dan Aminah, T. (2022). ANALISIS PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA KOPERASI MINA SAMUDERA KENDARI. Jurnal Akuntansi dan Keuangan (JAK), Volume 7, No. 2, 1-15. http://jak.uho.ac.id/index.php/journal/issue/archive

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.