RANCANG BANGUN PENGONTROL SEEDER OTOMATIS UNTUK PROSES PICK AND PLACE BENIH SAYURAN HIDROPONIK PADA MEDIA ROCKWOOL

Main Article Content

Muliady
Nathaniel Lowell

Abstract

Manual seeding process by inserting one vegetable seed into the rockwool media is a repetitive activity and requires a long time. Automatic seeder mechatronic system for pick and place process of hydroponics vegetable seeds on rockwool media will help hydroponic vegetable cultivators which require routine seeding process. The automatic seeder controller that has been made by author functions to control the seeder mechanism, rockwool perforation mechanism, and tray movement mechanism that has been made before to do the pick and place process of hydroponic vegetable seeds on rockwool media. The whole seeder and rockwool perforation process are done on a belt conveyor moving in the step of row distance of the rockwool tray. The difficulties faced are taking the small seed, the seed shape is not round, and the precision of inserting the seed into the hole in rockwool. Automatic seeder use STM32 Mapple Mini microcontroller as the controller, IR  proximity sensor to detect tray position on conveyor, and magnetic hall sensor to detect the position of rockwool perforation and seeder mechanism. Based on observation data from 6 trials, the hole in the rockwool was filled with exactly 1 seed with an average percentage of 95,7 %  for the pak choi seeds with a round shape and 83 %  for the lettuce seeds with a flat shape. Round seeds shape has the highest percentage because when sucked, the seed can cover the entire needle hole.


ABSTRAK: Proses penyemaian benih secara manual dengan cara memasukkan satu per satu benih sayuran ke dalam media rockwool merupakan kegiatan berulang dan membutuhkan waktu yang lama. Sistem mekatronik seeder otomatis untuk proses pick and place benih pada media rockwool akan membantu pembudidaya sayuran hidroponik yang memerlukan proses penyemaian benih rutin. Pengontrol seeder otomatis yang dibuat penulis berfungsi untuk mengontrol mekanisme seeder, mekanisme pelubang rockwool, dan mekanisme pemindahan tray yang sudah dibuat sebelumnya agar dapat melakukan proses pick and place benih sayuran hidroponik pada media rockwool. Seluruh proses pada seeder otomatis berlangsung di atas conveyor belt untuk selanjutnya dilakukan urutan proses pelubangan rockwool dan seeder pada setiap baris tray rockwool. Kesulitan yang dihadapi adalah mengambil ukuran benih yang kecil, bentuk benih tidak bulat, dan ketepatan memasukkan benih ke dalam lubang pada rockwoolSeeder otomatis menggunakan microcontroller STM32 Mapple Mini sebagai pengontrol, sensor IR proximity untuk mendeteksi posisi tray di atas conveyor, dan sensor hall magnetic untuk mendeteksi posisi mekanisme pelubang rockwool dan seeder. Berdasarkan data pengamatan dari 6x percobaan, keberhasilan lubang pada rockwool terisi tepat 1 biji benih memiliki rata-rata persentase 95.7 % untuk benih pak choi dengan bentuk benih bulat dan 83 % untuk benih selada dengan bentuk benih pipih. Benih dengan bentuk bulat memiliki persentase tertinggi karena pada saat terisap, benih dapat menutupi seluruh lubang jarum.

Article Details

How to Cite
[1]
Muliady and Nathaniel Lowell, “RANCANG BANGUN PENGONTROL SEEDER OTOMATIS UNTUK PROSES PICK AND PLACE BENIH SAYURAN HIDROPONIK PADA MEDIA ROCKWOOL”, TESLA, vol. 25, no. 1, pp. 37–46, Mar. 2023.
Section
Articles

References

Sayurankita, 2018. Pusat studi Agrikultur. https://sayurankita.com/2018/10/29/penyemaian. [Diakses 1 Maret 2020].

Dhairyashil Ashok Naik, Harshad Madhav Thakur. 2017. Design And Analysis Of An Automated Seeder For Small Scale Sowing Applications For Tray Plantation Method. International Journal of Engineering Research and Technology, vol. 10, pp. 974-3154.

Divaker Durairaj Chelladurai. 2019. An Electro-Mechanical Pro-Tray Seeder for Sowing Vegetable Seeds. International Journal of Recent Technology and Engineering, vol. 8, pp. 2277-3878.

Bhaskar Gaikwad, N.P.S Sirohi. 2008. Design of a low-cost pneumatic seeder for nursery plug trays. ScienceDirect, vol. 99, pp. 322-329.

Jiri Farm, 2018. Apa itu hidroponik. https://jirifarm.com/a-jirifarm-company/hydroponic-system/apa-itu-hidroponik/. [Diakses 3 Maret 2021].

Curtis D.Johnson. 2014. Process Control Instrumentation Technology. Harlow. Pearson Education.