Hubungan Kebiasaan Olahraga dengan Kualitas Tidur pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara

Authors

  • Susy Olivia Lontoh Fakultas kedokteran
  • Nanang FK UNTAR

Keywords:

kebiasaan olahraga, kualitas tidur, mahasiswa

Abstract

Kualitas tidur yang kurang baik berdampak pada kebiasaan olahraga. Mahasiswa kedokteran jarang melakukan olahraga dan pola tidurnya kurang baik. Tujuan penelitian adalah mengetahui gambaran kebiasaan olahraga dan kualitas tidur serta hubungan kebiasaan olahraga dengan kualitas tidur mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara angkatan 2020-2021. Metode penelitian ini adalah cross sectional menggunakan analisis chi square dengan pengukuran kualitas tidur menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) dan pengukuran kebiasaan olahraga dengan menggunakan Kuesioner Baecke. Teknik pemilihan responden menggunakan non-random sampling. Jumlah responden penelitian sebagian besar adalah perempuan sebanyak 59 orang (61.5%) dan rentang usia responden penelitian rata-rata adalah 20 tahun dengan usia termuda 18 tahun dan tertua 30 tahun. Gambaran kebiasaan olahraga pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara angkatan 2020-2021 tidak melakukan olahraga secara rutin sebanyak 63 orang (65.6%) dan  melakukan olahraga rutin sebanyak 33 orang (34.4%). kualitas tidur pada 61 orang (63.5%) mahasiswa memiliki kualitas tidur yang baik, sedangkan 35 orang (36.5%) mahasiswa memiliki kualitas tidur yang buruk. Mahasiswa yang melakukan olahraga rutin dan kualitas tidur baik sebanyak 21 orang (23.5%), sedangkan mahasiswa yang melakukan olahraga rutin dan kualitas tidur buruk sebanyak 12 orang (36.5%). Mahasiswa yang melakukan olahraga tidak rutin dan kualitas tidur baik sebanyak 40 orang (63.6%), sedangkan mahasiswa yang melakukan olahraga tidak rutin dan kualitas tidur buruk sebanyak 23 orang (36.4%). Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara kebiasaan olahraga dengan kualitas tidur pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara angkatan 2020-2021.

Kata kunci:  kebiasaan olahraga, kualitas tidur, mahasiswa

Author Biography

Susy Olivia Lontoh, Fakultas kedokteran

Departemen fakultas kedokteran universitas tarumanegara.  Dosen tetap

Published

2023-06-28

How to Cite

Lontoh, S. O., & Nanang. (2023). Hubungan Kebiasaan Olahraga dengan Kualitas Tidur pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara. Jurnal Kesehatan Dan Kedokteran Tarumanagara, 2(1), 48–52. Retrieved from https://journal.untar.ac.id/index.php/JKKT/article/view/23908