TINGKAT PENGETAHUAN TINEA VERSIKOLOR SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN MENGGUNAKAN VIDEO EDUKASI DI MA’HAD TARBIYATUL MUBTADIIN TANGERANG

Main Article Content

Septi Anggun
dr. Irene Dorthy Santoso, Sp.DVE

Abstract

Pityriasis versikolor atau tinea versikolor (TV), adalah kelainan kulit disebabkan oleh infeksi jamur yang menyerang lapisan atas kulit. Penyakit ini lebih rentan terjadi pada kelompok usia dewasa muda dan remaja. Bagian tubuh yang biasa menjadi sasaran penyakit antara lain leher, dada, dan punggung. Penyakit manifestasi klinis berupa bercak tipis, bersisik, disertai dengan gatal. Selain itu terdapat perubahan warna kulit. Menjadi lebih gelap atau lebih terang. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi antara lain cuaca panas dan lembab, produksi keringat berlebih, penggunaan masker dan losion yang mengandung minyak dikulit, peningkatan produksi sebum kelenjar sebasea, yang menyebabkan terciptanya lingkungan berminyak, individu yang memiliki riwayat keluarga dengan penyakit kulit yang serupa. Pencegahan TV dapat dilakukan dengan hygine personal. Penelitian ini, untuk mengetahui tingkat pengetahuan TV sebelum dan sesudah mendapatkan penyuluhan menggunakan video edukasi di Ma’had Tarbiyatul Mubtadiin. Desain penelitian ini kuasi eksperimental dengan menggunakan metode one group pre-test dan post-test. Proses pengambilan sampel menggunakan data primer melalui kuisioner yang diisi santriawan dan santriawati Ma’had Tarbiyatul Mubtadiin dengan jumlah sampel sebanyak 64 responden. Hasil analisis penelitian ini menggunakan uji Wilxocon. Berdasarkan hasil analisis uji Wilxocon yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bila intervensi/edukasi yang diberikan signifikan mempengaruhi tingkat pengetahuan responden. Adapun setelah dilakukan intervensi/edukasi nilai dari pengetahuan responden rata-rata meningkat 35.93 poin. Adapun perbedaan nilai tengah dari post-test adalah 100 dan nilai tengah pre-test adalah 60. Terdapat perbedaan yang signifikan dengan p-value sebesar 0.0001 dan 0.0001 dengan nilai median dari post-test adalah 100 dan nilai tengah pre-test adalah 60.

Article Details

Section
Artikel Asli

References

Brandi N, Starace M, Alessandrini A, Piraccini BM. Tinea versicolor of the neck as side effect of topical steroids for alopecia areata. Journal of Dermatological Treatment 2019;30:757–9. https://doi.org/10.1080/09546634.2019.1573308.

Available from: https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/30668183/

Choi FD, Juhasz MLW, Mesinkovska NA. Topical ketoconazole: a systematic review of current dermatological applications and future developments. Journal of Dermatological Treatment 2019;30:760–71. https://doi.org/10.1080/09546634.2019.1573309.

Available from: https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/30668185/

Diongue K, Kébé O, Faye MD, Samb D, Diallo MA, Ndiaye M, et al. MALDI-TOF MS identification of Malassezia species isolated from patients with pityriasis versicolor at the seafarers’ medical service in Dakar, Senegal. Journal De Mycologie Médicale 2018;28:590–3. https://doi.org/10.1016/j.mycmed.2018.09.007.

Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK482500/

Alvarado Z, Pereira C. Penyakit jamur pada anak-anak dan remaja di pusat rujukan di Bogota, Kolombia. Mikosis. 2018 Agustus;61(8):543-8.

De Luca DA, Maianski Z, Averbukh M. Sebuah studi tentang spektrum penyakit kulit yang terjadi pada populasi fototipe V-VI Angola di Luanda. Dermatol Int J. Juli 2018;57(7):849-55.

Leung AK, Barankin B, Lam JM, Leong KF, Hon KL. Tinea versicolor: an updated review. Drugs in Context 2022;11:1–20. https://doi.org/10.7573/dic.2022-9-2.

Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC9677953/

Nazzaro-Porro M, Passi S. Identification of Tyrosinase Inhibitors in Cultures of Pityrosporum. The Journal of Investigative Dermatology/Journal of Investigative Dermatology 1978;71:205–8. https://doi.org/10.1111/1523-1747.ep12547184.

Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC9677953/

Aghaei Gharehbolagh S, Kordbacheh P, Hashemi SJ, dkk. Gen MGL_3741 berkontribusi terhadap patogenisitas Malassezia globosa pada penyakit pitiriasis versikolor. Mikosis. 2018;61(12):938–44 dan Schechtman RC, Midgley G, Hay RJ. Penyakit HIV dan jamur Malassezia: studi kuantitatif pada pasien dengan dermatitis seboroik. Br J Dermatol. 1995;133(5):694-698.

Amalia NHF, Mustikaningsih R, Fitriangga A Efektifitas penyuluhan dengan media audiovisual terhadap tingkat pengetahuan mengenai tinea versicolor. Jurnal untan

Available from: https://jurnal.untan.ac.id/index.php/jfk/article/download/32929/75676581218

Murti AK. Tingkat Pengetahuan Siswa SMA 1 Semarang Tentang Hygine Personal Tentang Panu (pytiriasis versicolor). [Skripsi]. Semarang. Program Pendidikan Sarjana Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro. 2014.

Available from: https://media.neliti.com/media/publications/105554-ID-none.pdf

Aslamia R, Sarwoko S, Meliyanti F. Pengaruh Penyuluhan Kesehatan dengan Menggunakan Leaflet Terhadap Pengetahuan Terhadap Tinea Versicolor di SMA N Semende Kabupaten Muara Enim Tahun 2023. [Skripsi]. Sumsel. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Al-Ma’arif Baturaja. 2023.

Available from: https://ejurnal.politeknikpratama.ac.id/index.php/Termometer/article/download/2764/2613/7442