Strategi Promosi Aplikasi Opaper Menggunakan Instagram

Main Article Content

Florencia Agatha Liman S
Moehammad Gafar Yoedtadi

Abstract

One of the increasingly sophisticated technologies is social media where social media has a big impact on human life, starting from everyday life to the business world and also promoting a product. The purpose of this study is to understand how the opaper application promotion strategy uses Instagram. The approach in this research is descriptive qualitative. The method uses case studies. The research subjects used by the researchers were three representatives from PT Opaper International Indonesia and the object of the research was the strategy of promoting the Opaper application using Instagram. Data collection techniques through direct observation, interviews and documentation. The data processing technique used in this study uses data reduction, data presentation and conclusion drawing/verification and validity techniques using triangulation. The results in this study the Opaper application has several promotion strategies used to increase Brand Awareness. The strategies used by the Opaper Application are as follows: creating cashback and free shipping programs, creating campaigns and holding giveaways, as well as promoting with influencers or public figures in the form of endorsements. This promotional strategy is considered quite effective because the introduction of the Opaper application to the public is given in an informative and communicative manner, so that people can understand how the use of the application works.


 


Aplikasi asisten digital Opaper menggunakan Instagram untuk melakukan promosi yang tepat sasaran, antara lain membuat content marketing yang menarik, acara kolaborasi dengan komunitas bahkan melakukan promosi melalui influencer dan campaign. Tujuan penelitian ini untuk memahami bagaimana strategi promosi aplikasi Opaper menggunakan Instagram. Pendekatan dalam penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif dengan menggunakan metode studi kasus. Subjek penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah tiga perwakilan dari PT Opaper International Indonesia dan objek penelitiannya adalah strategi promosi aplikasi Opaper menggunakan Instagram. Teknik pengumpulan data melalui observasi langsung, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi promosi Aplikasi Opaper menggunakan Instagram sebagai berikut: membuat program cashback dan gratis ongkir, membuat campaign serta mengadakan giveaway, serta melakukan promosi dengan influencer atau public figure dalam bentuk endorsement. Strategi promosi ini dinilai cukup berhasil disebabkan oleh adanya sebuah pengenalan aplikasi Opaper kepada masyarakat diberikan secara informatif dan komunikatif, sehingga masyarakat dapat memahami cara kerja penggunaan dari adanya aplikasi tersebut.

Article Details

Section
Articles

References

Azlina Annisa, Lestari, & Ali, D. S. F. (2015). Pengaruh Aktivitas Pada Instagram Terhadap Sikap Mahasiswi Pengguna Instagram di Bandung (Studi Pada Instagram Fashion Blogger SONIA ERYKA). E-Proceeding of Management, 2(2), 2229.

Huda, B., & Priyatna, B. (2019). Penggunaan Aplikasi Content Manajement System (CMS) Untuk Pengembangan Bisnis Berbasis E-Commerce. Systematics Journal, 1(2), 81–88.

Moleong, L. J. (2014). Metodologi Penelitian Kualitatif (revisi). Bandung: Remaja Rosdakarya.

Neuman, W. L. (2016). Social research methods: Qualitative and quantitative approaches (7th ed.). New York, NY: Pearson.

Tiawan, Jansen & Yoedtadi, M. G. (2022). Pengaruh Kredibilitas Deddy Corbuzier sebagai Brand Ambassador J&T terhadap Citra Merek J&T. Prologia, 6(1), 178–184.

Werdhaningsih, D. (2018). Prakarya dan Kewirausahaan (S. Utami, Ed.). Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.