Fungsi Iklan Ecinos di Instagram dalam Membangun Brand Awareness

Main Article Content

Jeanette Pricillia Harryman
H. H. Daniel Tamburian

Abstract

With the development of technology, many entrepreneurs are starting to expand their business through social media. One of the social media that is widely used in business is Instagram. Ecinos, which is one of the local brands in Indonesia, also took this opportunity. Instagram provides various kinds of convenience in advertising, uploading photos and videos, interesting features, and can easily share them on other social media. This research was conducted because the authors saw the great interest of the public in online shopping. The purpose of this study was to find out how Ecinos advertising can build brand awareness through Instagram. This study uses a qualitative approach with data collection methods carried out by interviews with key informants and informants as well as documentation. The theory used is the theory of mass communication, brand awareness, and advertising. The results of this study indicate that advertising on Instagram can build brand awareness of Ecinos.


Dengan berkembangnya teknologi, banyak pengusaha yang mulai melebarkan usahanya melalui media sosial. Salah satu media sosial yang ramai digunakan dalam berbisnis adalah Instagram. Ecinos yang merupakan salah satu merek lokal di Indonesia juga menggunakan kesempatan ini. Instagram memberikan berbagai macam kemudahan dalam beriklan, mengunggah foto maupun video, fitur yang menarik, dan dapat dengan mudah membagikannya ke media sosial lain. Penelitian ini dilakukan karena penulis melihat besarnya minat masyarakat dalam berbelanja daring. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana iklan Ecinos dapat membangun brand awareness melalui media sosial Instagram. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara kepada key informant dan informan serta dokumentasi. Teori yang digunakan adalah teori komunikasi massa, brand awareness, dan periklanan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa iklan di Instagram dapat membangun brand awareness Ecinos.

Article Details

Section
Articles
Author Biographies

Jeanette Pricillia Harryman, Universitas Tarumanagara

Fakultas Ilmu Komunikasi

H. H. Daniel Tamburian, Universitas Tarumanagara

Fakultas Ilmu Komunikasi 

References

Hadijah, S. (2017). Facebook vs Instagram, Mana yang Lebih Baik untuk Bisnis Online? - Cermati.com. https://www.cermati.com/artikel/facebook-vs-instagram-mana-yang-lebih-baik-untuk-bisnis-online

Hidayat, A. (2012). Penelitian Kualitatif (Metode): Penjelasan Lengkap - Uji Statistik. https://www.statistikian.com/2012/10/penelitian-kualitatif.html

Mailanto, A. (2016). Pengguna Instagram di Indonesia Terbanyak, Mencapai 89% : Okezone techno. https://techno.okezone.com/read/2016/01/14/207/1288332/pengguna-instagram-di-indonesia-terbanyak-mencapai-89

Riyanto, G. P. (2021). Jumlah Pengguna Internet Indonesia 2021 Tembus 202 Juta. https://tekno.kompas.com/read/2021/02/23/16100057/jumlah-pengguna-internet-indonesia-2021-tembus-202-juta

T, K. (2018). BANTUAN DANA BERGULIR MELALUI PEMANFAATAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN PADA MASYARAKAT KURANG MAMPU. http://repositori.unsil.ac.id/737/6/Bab. III .pdf

Tanujaya, C. (2017). Perancangan Standart Operational Procedure Produksi Pada Perusahaan Coffeein. Jurnal Manajemen Dan Start-Up Bisnis, 2(1), 90–95.