PEMBUATAN GAME 2D PLATFORMER ‘SAVE THE FOXY’ PADA WEBSITE

Main Article Content

Steve Octodinata
Jeanny Pragantha
Darius Andana Haris

Abstract

Platformer adalah permainan yang karakternya dikendalikan oleh pemain, yang berlari dan melompat untuk menghindari rintangan dan mengalahkan musuh. Platformer sering diklasifikasikan sebagai subgenre dari game Action. Game Action merupakan sebuah game yang membutuhkan pemain dengan kecepatan refleks, akurasi, dan ketepatan waktu dalam menghadapi berbagai rintangan yang ada di dalam game. Browser Games adalah game yang dimainkan pada browser melalui Mozilla Firefox, Opera, atau Internet Explorer. Game sederhana dengan pemain tunggal dapat dimainkan dengan browser melalui HTML dan teknologi scripting HTML. Syarat di mana sebuah browser dapat memainkan game adalah browser yang sudah mendukung flash. Game yang akan dirancang adalah game yang berjudul ‘SAVE THE FOXY’ yang ber-genre Platformer yang dirancang khusus untuk platform website. Di dalam permainan tersebut pemain harus melewati segala rintangan pada masing-masing level. Di dalam game ini terdapat 7 level yang memiliki tingkat kesulitannya masing-masing. Di dalam permainan terdapat rintangan yang berupa seperti duri tajam, musuh dan obstacle lainnya yang dapat menyebabkan terjadinya pengurangan nyawa apabila mengenainya.

Article Details

Section
Artikel

References

Adams, E. (2014). Fundamentals of Action and Arcade Game Design. NewYork: Pearson Education.

Agustina, R., & Chandra, A. (2017). Analisis Implementasi Game Edukasi “The Hero Diponegoro” Guna Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Di MTS. Attaroqie Malang. Jurnal Teknologi Informasi, 8(1).

Caesar, R. (2015). Kajian Pustaka Perkembangan Genre Games. Journal of Animation and Games Studies, 1(2).

Masya, H., & Candra, D. A. (2016). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku Gangguan Kecanduan Game Online pada Peserta Didik Kelas X di Madrasah Aliyah AI Furqon Prabumulih Tahun Pelajaran 2015/2016. Jurnal Bimbingan dan Konseling, 3(2).

Schell, J. (2019). The Art of Game Design: A Book of Lenses, Third Edition. A K Peters/CRC Press; 3rd edition.