PEMBUATAN RAK MEJA KERJA UNTUK MENGURANGI NYERI MUSKULOSKELETAL DAN MODIFIKASI TATA LETAK DI BENGKEL SUMBER BOGA WIJAYA

Main Article Content

Monica Aprilita
Frans Jusuf Daywin
I Wayan Sukania

Abstract




Keterbatasan fasilitas pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menyebabkan beberapa UMKM masih mengandalkan tenaga manusia pada aktivitas kerjanya. Faktor ergonomi masih kurang diperhatikan, sehingga kemungkinan terjadinya nyeri muskuloskeletal cukup tinggi. Penelitian dilakukan pada bengkel UMKM dengan nama Sumber Boga Wijaya yang terletak di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur. Dilakukan analisis pada 2 postur kerja, yang pertama postur kerja berdiri membungkuk. Berdasarkan hasil penyebaran kuesioner NBM, ditemukan bahwa para pegawai merasakan sakit pada area leher, punggung, pinggang, bahu, lengan bawah kanan, dan pergelangan tangan kiri. Pada analisis REBA didapatkan skor 5 (level medium risk), pada analisis OWAS didapatkan skor 2. Postur kerja kedua adalah postur kerja berjongkok, dari hasil penyebaran kuesioner NBM ditemukan bahwa para pegawai merasakan sakit pada area leher, bahu, pinggang, punggung, bokong, pergelangan tangan, dan kaki. Pada analisis REBA didapatkan skor 9 (level high risk), pada analisis OWAS didapatkan skor 2. Dari hasil perancangan rak meja kerja skor REBA berkurang menjadi 3 dan OWAS berkurang menjadi 1, yang berarti rak meja kerja dapat menopang postur kerja ke level yang aman. Rak meja kerja juga dapat menggantikan fungsi rak material habis pakai sehingga mempermudah akses masuk mobil ke area indoor bengkel.




Article Details

Section
Articles

References

L. Widodo, D. W. Utama, dan L. Y. Pujianto, “Perancangan Alat Bantu Proses Penggulungan Kertas Roll pada UMKM Gracia Paper,” Jurnal Ilmiah Teknik Industri, vol. 10, no. 2, hlm. 98–108, Agu 2022.

A. Prasnowo, W. Findiastuti, dan I. Utami, Ergonomi dalam Perancangan dan Pengembangan Produk Alat Potong Sol Sandal. Surabaya: Scopindo Media Pustaka, 2020. Diakses: Nov 14, 2022.

I. Wayan dkk., “Perancangan Fasilitas Kerja Ergonomi Menggunakan Data Antropometri untuk Mengurangi Beban Fisiologis,” Jurnal Ilmiah Teknik Industri, vol. 10, no. 2, hlm. 109–117, Agu 2022.

H. R. Agustapraja dan S. J. Windarto, “Evaluasi Dimensi Perabot pada Ruang Perpustakaan Umum Lamongan Berdasarkan Antropometri dan Ergonomi,” AKSEN, vol. 6, no. 1, hlm. 5–18, Okt 2021.

Agistha Novta Auliya, U. A. Lantika, dan E. Nurhayati, “Gambaran Keluhan Nyeri Muskuloskeletal pada Tenaga Kebersihan di Universitas Islam Bandung Tahun 2020,” Jurnal Riset Kedokteran, vol. 1, no. 1, hlm. 59–65, Okt 2021,

B. Y. S. Nugroho, R. Pramitasari, dan H. Faqih, “Keluhan Muskuloskeletal pada Penyelam Tradisional dengan Metode Nordic Body Map,” Journal of Industrial Hygiene and Occupational Health, vol. 5, no. 1, hlm. 72, Okt 2020.

M. B. Anthony, “Analisis Postur Pekerja Pengelasan Di CV. XYZ dengan Metode Rapid Entire Body Assessment (REBA),” JATI UNIK : Jurnal Ilmiah Teknik dan Manajemen Industri, vol. 3, no. 2, hlm. 115, Mei 2020.

S. Bastuti dan M. Zulziar, “Analisis Postur Kerja Dengan Metode OWAS (Ovako Working Posture Analysis System) Dan QEC (Quick Exposure Checklist) untuk Mengurangi Terjadinya Kelelahan Musculoskeletal Disorders di PT. Truva Pasifik,” JITMI (Jurnal Ilmiah Teknik dan Manajemen Industri), vol. 2, no. 2, hlm. 125, Jan 2020.

A. Alfian dan S. Pratama, “Perancangan Tata Letak Warehouse Produk Menggunakan Metode Dedicated Storage di PT Nutrifood Indonesia,” Jurnal Ilmiah Teknik Industri, vol. 10, no. 1, hlm. 77–85, Jun 2022.

D. Rachmawaty, M. A. Saputra, dan H. Q. Karima, “Perancangan Tata Letak Fasilitas Pada UMKM Sepatu ‘Prohana’ menggunakan Systematic Layout Planning,” Matrik, vol. 23, no. 1, hlm. 98, Sep 2022.