Evaluasi Workshop Ilustrasi 3D Bagi Anak Berkesulitan Belajar Spesifik Jakarta

Main Article Content

Julius Andi Nugroho
Jane Christina
Stacy Vania Arthur
Vanesya
Jovian Alexander Nugroho

Abstract

Anak-anak sudah selayaknya mendapatkan pendidikan yang menjadi hak mereka, tanpa memandang apapun. Namun, sebagian dari mereka sulit untuk mengikuti alur pembelajaran anak-anak seusianya. Mereka disebut sebagai Anak Berkesulitan Belajar (ABB). ABB adalah kondisi di mana seorang individu diyakini memiliki tingkat kecerdasan di bawah rata-rata dan sulit menguasai materi pelajaran maupun keterampilan., menyiapkan guru-guru untuk memantau acara. Meskipun begitu, mereka tetap perlu distimulasi kemampuannya, salah satu caranya melalui workshop keterampilan ilustrasi. YPAS selalu membantu dalam pemperlancar workshop ilustrasi, seperti mengantarkan ABB ke Universitas Tarumanagara. Pelaksanaan workshop ilustrasi 3D berbahan tisu dijalankan oleh tim dosen dan mahasiswa Universitas Tarumanagara dengan Yayasan Peduli Anak Spesial serta Sekolah Talenta. Workshop ini bertujuan agar ABB memiliki pengalaman baru dan mengenal cara baru dalam berkarya. Selain itu, workshop ini juga melatih kesabaran dan fokus ABB dalam menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan arahan yang telah diberikan. Metode yang digunakan dengan teknik kwalitatif dan juga terjun langsung ke lokasi ABB, untuk melihat masalah yang dihadapi YPAS dalam menangani ABB.

Article Details

Section
Articles

References

Damayanto, A., Ishartiwi, Handoyo, R. R., & Purwandari, E. (2021). Kondisi Pemenuhan Teknologi Asistif Bagi Anak Berkesulitan Belajar Spesifik (ABBS) di Sekolah. Jurnal ORTOPEDAGOGIA, 7(1). http://journal2.um.ac.id/index.php/jo/article/view/20730

detik.com. (2022, July 25). Pengertian Workshop: Manfaat, Jenis, dan Contohnya. Detik.com. Retrieved July 19, 2023, from https://www.detik.com/jabar/bisnis/d-6197188/pengertian-workshop-manfaat-jenis-dan-contohnya

Hidayat. 2008. Identifikasi Hambatan Perkembangan Belajar dan Pembelajaran. Jurnal Pendidikan Vol. 1: 1-7

Mandas, A. L., & Sensanen, E. (2022, 12 30). Kesulitan Belajar Spesifik pada Anak SD. Journal of Psychology "HUMANLIGHT", 3(2). https://doi.org/10.51667/jph.v3i2.1207

Munzilin, I. A., Batubara, R. W., Fauziyah, N., Sukaris, S., & Rahim, A. R. (2021). MENINGKATKAN MINAT BELAJAR ANAK DENGAN PEMBELAJARAN DI LUAR KELAS MELALUI PENERAPAN “SENSORY PLAY” DI KB PUSPA GIRI INDRO. DedikasiMU (Journal of Community Service), 3(1). 10.30587/dedikasimu.v3i1.2343

Rohidi, Tjetjep R. (1984). Lintasan Peristiwa dan Tokoh Seni Rupa Indonesia Baru. Semarang: IKIP Semarang Press

Solek, P. (2015). MENGENAL KESULITAN BELAJAR DAN KESULITAN BELAJAR SPESIFIK. In Proseding Seminar Nasional PGSD UPY dengan Tema Strategi Mengatasi Kesulitan Belajar ketika Murid Anda seorang Disleksia. http://repository.upy.ac.id/414/