Hubungan kecemasan dengan kualitas tidur pada lansia di Panti Werdha Wisma Mulia selama Pandemi COVID-19

Main Article Content

Putu Regitha Gayatri
Paskalis Andrew Gunawan

Abstract

Selama masa pandemi COVID-19, lansia berisiko tinggi mengalami gangguan kecemasan akibat pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat dan isolasi mandiri yang diterapkan untuk mengurangi penyebaran virus. Gangguan kecemasan seringkali menyebabkan gangguan tidur yang berdampak pada kualitas tidur lansia sehingga memengaruhi konsentrasi, kesehatan, serta penurunan sistem imun lansia. Studi ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kecemasan dengan kualitas tidur lansia di Panti Werdha Wisma Mulia Jakarta Barat pada masa pandemi COVID-19. Metode studi analitik ini ialah cross-sectional menggunakan analisis fisher’s exact dengan instrumen Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) untuk mengukur tingkat kecemasan dan Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) untuk menilai kualitas tidur. Pengambilan data dengan wawancara berdasarkan instrumen penelitian pada 35 subjek di Panti Werdha Wisma Mulia Jakarta Barat pada bulan Januari 2023. Pemilihan subjek studi menggunakan total sampling. Hasil studi didapatkan 23 (65,7%) subjek tidak mengalami kecemasan dan 21 (60%) subjek memiliki kualitas tidur buruk. Hasil uji statistik didapatkan  tidak adanya hubungan yang bermakna antara tingkat kecemasan dengan kualitas tidur lansia di Panti Werdha Wisma Mulia pada masa pandemi COVID-19, namun  lansia yang tidak cemas akan 3,13 kali  lebih baik kualitas tidurnya dibandingkan lansia yang memiliki kecemasan (p-value = 0,07; PRR = 3,13).

Article Details

Section
Artikel Asli
Author Biography

Paskalis Andrew Gunawan, Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara

Bagian Ilmu Penyakit Dalam Konsultan Geriatri

References

Kementerian Kesehatan RI. Pedoman Umum Menghadapi Pandemi COVID-19 Bagi Pemerintah Daerah. [Internet] Jakarta: Kementerian Kesehatan; 2020. Available from: https://covid19.kemkes.go.id/protokol-covid-19/pedoman-umum-menghadapi-pandemi-covid-19-bagi-pemerintah-daerah

Widiani E, Hidayah N, Hanan A. Depresi dan Kesepian Pada Lanjut Usia Saat Pandemi COVID-19. NERS Jurnal Keperawatan. 2022;18(1):17–25.

Meng H, Xu Y, Dai J, Zhang Y, Liu B, Yang H. Analyse the psychological impact of COVID-19 among the elderly popilation in China and make corresponding suggestions. Psychiatry Res. 2020;289:112983.

Hyland P, Shelvin M, McBride O, Murphy J, Karatzias T, Bentall RP, et al. Anxiety and depression in the Republic of Ireland during COVID-19 pandemic. Acta Psychiatr Scand. 2020;142(3):249-56.

Guslinda, Fridalni N, Minropa A. Faktor yang berhubungan dengan tingkat kecemasan Lansia padaJurnal masa pandemi Covid 19. Jurnal Keperawatan. 2020;12(4):1079-88.

Dariah ED, Okatiranti. Hubungan Kecemasan dengan Kualitas Tidur Lansia di Posbindu Anyelir Kecamatan Cisarua Kabupaten Bandung Barat. Jurnal Ilmu Keperawatan BSI. 2015;3(2):87-93.

Parveen S, George SM, Chand S. Was sleep a problem for the elderly during COVID-19?. Sleep and Vigilance. 2021;5(2):197–203.

Apriliyani AN. Pengaruh Modifikasi Intervensi Sleep Hygiene Dengan Dukungan Keluarga Terhadap Kualitas Tidur Lansia Di Wilayah Kerja Puskesmas Maospati Kabupaten Magetan. [Skripsi]. Surabaya: Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga; 2019.

Claudya L. Hubungan tingkat kecemasan dengan kualitas tidur lansia pada masa pandemi COVID-19 di wilayah kerja Puskesmas Ibuh Kota Payakumbuh tahun 2021. [Skripsi]. Padang: Fakultas Keperawatan Universitas Andalas; 2021.

Julianti H. Hubungan Tingkat Kecemasan Terhadap COVID-19 Dengan Kualitas Tidur Pada Lansia. Jurnal Kesehatan Ilmiah Indonesia. 2022;7(1):34–45.

Pudyastuti R. Pengaruh Chair Based Exercise Terhadap Kualitas Tidur Lanjut Usia Di Panti Jompo Griya Asih Lawang. [Skripsi]. Malang: Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang; 2019.