RANCANGAN PEMBUATAN GAME RACING “KDR: KART DRIFT RACE” PADA SMARTPHONE

Main Article Content

Andres
Jeanny Pragantha
Darius Andana Haris

Abstract

Game Kart Drift Race (KDR) adalah game balapan berbasis Android yang dikembangkan pada tahun 2024 di Universitas Tarumanagara menggunakan teknologi Unity dan Blender. Game ini menghadirkan dua mode permainan: Single Race, di mana pemain bersaing untuk mencapai posisi pertama, dan Cup Race, yang mengharuskan pemain memenangkan serangkaian balapan di berbagai peta untuk mengumpulkan skor tertinggi. Mekanik utama KDR adalah drift boosting, yang menambah kecepatan saat pemain melakukan drift secara tepat, serta Random Box yang menyediakan item acak untuk membantu atau mengganggu lawan, mirip dengan mekanisme dalam game Crash Team Racing (CTR). Pemain dapat memilih satu dari enam karakter dan enam peta yang tersedia, masing-masing dengan tema dan tantangan unik. Fitur lain yang menambah variasi dalam permainan meliputi Random Weapon Crate yang memberikan senjata acak, Coin Crate berisi koin untuk ditukar dengan peningkatan, Boost Pad untuk mempercepat kendaraan, serta koin yang tersebar di trek balapan untuk meningkatkan skor dan kecepatan. Pengujian dilakukan dengan tiga metode utama: blackbox testing untuk menguji fungsionalitas permainan, alpha testing untuk memperoleh umpan balik awal dari pengguna, dan beta testing untuk menyempurnakan kualitas serta stabilitas sebelum rilis final. Hasil menunjukkan bahwa game KDR memberikan pengalaman balapan yang seru dengan kontrol yang responsif dan desain trek yang bervariasi. Kontribusi utama dari pengembangan ini adalah penerapan mekanik drift boosting yang inovatif pada game balapan Android dan penggunaan Random Box yang menambah elemen strategi dalam permainan balap.

Article Details

Section
Articles

References

bandicoot, C. (n.d.). Crash bandicoot. Retrieved Agustus 15, 2024, from https://www.crashbandicoot.com/

Bates, B. (2004). Game Design. In Game Design. Thomson Course Technology.

Fahmi. (2021, September). Sejarah Game di Indonesia. (GameStation) Retrieved Agustus 9, 2024, from https://gamestation.id/sejarah-perkembangan-game-di-indonesia/

Games, T. G. (n.d.). USGamer. Gamer Network. Retrieved Juni 30, 2024, from https://web.archive.org/web/20160305012051/http://www.usgamer.net/articles/the-first-overhead-viewed-racer-was-a-classic

Meriam-Webster. (n.d.). Game | Definition of game by Merriam-Webster. Retrieved Juni 30, 2024, from http://www.merriam-webster.com/dictionary/game, 30 Juni 2024

Oddwiring. (n.d.). Ghost Finite State - Pacman. Retrieved September 24, 2024, from http://oddwiring.com/archive/websites/mndev/MSB/GD100/fsm.htm

PEGI. (2017). Pegi Public Site. (Pegi Public Site) Retrieved Agustus 11, 2024, from https://pegi.info/

Ridya, R. A. (2023, Mei 8). Bagaimana AI pada Game Balapan Bekerja? (Kompasiana) Retrieved Agustus 9, 2024, from https://www.kompasiana.com/risyadridya/64590f025479c3221d3f6dc2/bagaimana-ai-pada-game-balapan-bekerja?page=1&page_images=1

Saputra, S. Y. (2019). Mini Car Circuit. Game Multiplayer “Mini Car Circuit” Berbasis Android, 7(1), 58-66.

Schell, J. (2014). The Art of Game Design. In The Art of Game Design.