HUBUNGAN JAMINAN LAYANAN DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN DI RSU IMELDA PEKERJA INDONESIA MEDAN

Main Article Content

John Barker Liem

Abstract

Jaminan layanan dan kepuasan pasien adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan dan saling berkaitan satu sama lain. Semakin baik jaminan layanan dari sebuah jenis pelayanan yang diberikan maka semakin tinggi minat pasien untuk datang berobat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan jaminan layanan yang diberikan oleh rumah sakit dengan kepuasan pasien rawat jalan di RSU Imelda Pekerja Indonesia Medan. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh pasien yang datang berobat kedua kalinya di RSU Imelda Pekerja Indonesia Medan dengan jumlah sampel 100 orang. Pengumpulan data melalui kuesioner. Analisis data pada uji bivariate dengan Chi Square. Hasil penelitian diketahui 56 pasien yang termasuk kategori jaminan layanan baik terdapat 22 pasien merasa kurang puas dan 34 pasien merasa puas, kemudian dari 44 pasien yang termasuk kategori jaminan layanan kurang baik terdapat 32 pasien merasa kurang puas dan 12 pasien merasa puas.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara jaminan layanan dengan kepuasan pasien yang diperoleh nilai probabilitas p (0,001). Kepada pihak RSU Imelda Pekerja Indonesia Medan untuk memperhatikan kesesuaian jadwal pemeriksaan dokter yang tertera, ketepatan waktu dokter dalam melakukan pemeriksaan, dan sikap perawat dalam menjaga kerahasiaan pasien sehingga dapat meningkatkan tingkat kepuasan pasien.

Kata kunci: Jaminan Layanan, Kepuasan, Pasien

Article Details

Section
Articles
Author Biography

John Barker Liem, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Sumatera Utara

MAGISTER S2 ADMINISTRASI RUMAH SAKIT ILMU KESEHATAN MASYARAKAT

References

Hastuti, S. K. W., Mudayana, A. A., Nurdhila, A. P., dan Hadiyatma, D., 2017. Hubungan Mutu Pelayanan dengan Kepuasan Pasien Peserta BPJS di Rumah Sakit Umum Daerah Yogyakarta, Yogyakarta. Kes Mas: Jurnal Fakultas Kesehatan Masyarakat, Vol. 11, Nomor 2.

Irawan, D. H., 2008. 10 Prinsip Kepuasan Pelanggan. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Juwita, G. S., Marlinae, L., dan Rahman, F., 2017. Hubungan Mutu Pelayanan dengan Kepuasan Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Umum Daerah Tamiang Layang, Kalimantan Tengah. Jurnal Publikasi Kesehatan Masyarakat Indonesia, Vol. 4, Nomor 2.

Kurniawan, A., 2017. Hubungan Mutu Pelayanan Kesehatan dengan Kepuasan Pasien Rawat Jalan di Rumah Sakit Tingkat IV Slamet Riyadi, Surakarta. Infokes, Vol. 7, Nomor 1, hal: 119-124.

Lemeshow, S., 1997. Besar Sampel dalam Penelitian Kesehatan. Yogyakarta: Gadjah Mada.

Parasuraman, A., Zeithaml, V. A., Berry, L., 1990. Delivering Quality Service. The Free Press, Maxwell Macmillan, Canada.

Pohan, I. S., 2007. Jaminan Mutu Layanan Kesehatan. Jakarta: Penerbit EGC.

Trisnantoro, L., 2005. Aspek Strategi Rumah Sakit. Yogyakarta: Penerbit Andi.