RANCANGAN DAN PROSES MANAJEMEN RISIKO PADA PT SURYA SELARAS CITA

Main Article Content

Janeta Odelia Yoewono
Aries Heru Prasetyo

Abstract

PT. Surya Selaras Cita (SSC) merupakan anak perusahaan PT. SAMRAT yang bergerak di bidang jasa keuangan dan juga melayani administrasi kantor. Sebagai perusahaan muda, tentunya penting untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya penerapan manajemen risiko pada seluruh proses bisnis untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan. Rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah apa saja risiko yang teridentifikasi dalam proses bisnis perusahaan? Sejauh mana tingkat kemungkinan dan dampak di tiap-tiap risiko, bagaimana profil risiko perusahaan dan apa saja usulan perlakuan risiko yang dapat diajukan guna mengawal pencapaian sasaran kinerja perusahaan. Untuk menjawab rumusan masalah tersebut, pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Proses manajemen risiko yang diajukan dalam penelitian ini menggunakan paradigma ISO 31000:2018 karena kesesuaian dengan kebutuhan manajemen puncak untuk mengakomodasi aspirasi pemegang saham yakni meningkatkan valuasi perusahaan. Proses manajemen risiko dilakukan mulai dari menentukan ruang lingkup, konteks dan kriteria, melakukan identifikasi, analisis dan menentukan perlakuan apa yang akan dilakukan terhadap suatu risiko. Setelah proses identifikasi risiko dilakukan, dapat diketahui bahwa terdapat 4 kategori risiko yaitu risiko operasional, kredit, strategi, dan reputasi. Hasil dari penilaian risiko yaitu terdapat 18 risiko berada di area tinggi dan 17 risiko berada di area sangat tinggi. Untuk itu perusahaan harus menyadari tentang adanya risiko dan segera melakukan perlakuan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya dan dampak yang dihasilkan dari risiko. 

 

PT. Surya Selaras Cita is a subsidiary of PT. SAMRAT that provides financial services and office administration. As young company, it is important to implementing risk management in all business processes to minimize unwanted things. The study starts several research questions: what are risks that can be identified? What is the level of risk for each identified risk? What is company’s risk profile and what are risk treatment activity that must be done in order to minimize the risk. The proposed risk management system is developed based on ISO 31000:2018 because in accordance with objectives of ISO 31000 that it creating and protecting company value. The process of risk management is start from determining scope, context, and criteria, identifying, analyzing and determining what treatment will be done. After the risk identification process, it can be seen that there are 4 categories of risk. That is operational risk, credit risk, strategy risk, and legal risk. The result of the risk assessment is there are 18 risks in high area and 17 risk in very high area. Therefore the company must be aware of the risk and immediately determine the treatment to minimize the possibility and impact resulting from the risk. 

Article Details

Section
Articles

References

Djohanputro, Bramantyo. 2008. Manajemen Risiko Korporat. Jakarta: PPM Manajemen.

Erlika, Yeni, Muhammad Izman Herdiansyah, and A. Haidar Mirza. 2020. “Analisis IT Risk Management Di Universitas Bina Darma Menggunakan ISO31000.” Jurnal Ilmiah Informatika Global 11(1). doi: 10.36982/jig.v11i1.1073.

Hanafi, M. Mahmud. 2014. Manajemen Risiko. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Hapsari, Ajeng Andriani. 2018. “Pengaruh Tata Kelola Perusahaan Terhadap Manajemen Risiko Pada Perbankan Indonesia.” Jurnal Muara Ilmu Ekonomi Dan Bisnis 1(2):1. doi: 10.24912/jmieb.v1i2.936.

Mahardika, Krisdana Bima, Agustinus Fritz Wijaya, and Ariya Dwika Cahyono. 2019. “Manajemen Risiko Teknologi Informasi Menggunakan Iso 31000 : 2018 (Studi Kasus: Cv. Xy).” Sebatik 23(1):277–84. doi: 10.46984/sebatik.v23i1.572.

Mariza, A., and L. Abdurrahman. 2020. “Analisis Risiko Dan Kontrol Pada Simrs Gudang Obat Berdasarkan Iso 31000 (Studi Kasus: Rumah Sakit Khusus Ibu Dan Anak Kota Bandung).” EProceedings … 7(2):6984–92.

Pangestu, Rifky Prima, and Agustinus Fritz Wijaya. 2020. “View of Analisis Management Resiko Aplikasi SINTESA Pada Perpustakaan XYZ.” 2(2):1–14.

Pratiwi, Sabrina Diana, Heriyono Lalu, Program Studi Teknik, Fakultas

Rekayasa Industri, Manajemen Risiko, and Pengelolaan Risiko. 2020. “PERANCANGAN SISTEM PENGELOLAAN RISIKO DAN ANALISIS TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL ( TAM ) DI CV . BAROKAH ABADI DESIGN OF RISK MANAGEMENT SYSTEM AND ANALYSIS OF TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL ( TAM ) IN CV . BAROKAH ABADI.” 7(1):1909–40.

Rosya, Irvan, and Iwan Krisnadi. n.d. “Proses Manajemen Risiko Siaran Langsung Dengan Satellite News Gathering (Sng).” Academia.Edu.

Susilo, Leo J., and Victor Riwu Kaho. 2018. Manajemen Risiko Berbasis ISO 31000:2018: Panduan Untuk Risk Leaders Dan Risk Practitioners. Jakarta: Gramedia Widiasarana Indonesia.

Themesen, T,N., & Skaerbaek, P. 2018. The performativity of risk management frameworks and technologies: The translation of uncertainties into puer and unpure risk. Accounting, Organizations and Society, 67(1), 20-33. DOI: 10.1016/j.aos.2018.01.001

Wideman, R. Max. 1992. Risk Management - A Guide to Managing Project Risk & Opportunities.

Wijethilaku, C., & Lama, T. 2019. Sustainability core values and sustainability risk management: Moderating effects of top management commitment and stakeholder pressure. Business Strategy and the Environment, 28(1), 143-154. DOI: 10.1002/bse.2245