PEMBUATAN PROGRAM APLIKASI PENJUALAN AKI BERBASIS WEB PADA TOKO TRIMURTI

Main Article Content

Diego AquinaldoKahu

Abstract

Toko Trimurti merupakan sebuah toko yang bergerak dalam bidang penjualan Aki. Pada saat ini, Toko Trimurti belum memiliki website untuk memperkenalkan produk yang dijual kepada konsumen. Hal ini mengakibatkan Toko Trimurti hanya menjangkau konsumen yang berada di wilayah Pemalang, Jawa Tengah. Diharapkan dengan pembuatan website ini, Toko Trimurti dapat menjangkau konsumen di seluruh Indonesia. Website yang akan dibuat merupakan suatu sarana dalam memperkenalkan produk-produk yang dijual oleh Toko Trimurti, yaitu aki. Pada website ini terdapat 6 modul, yaitu modul master, modul produk, modul pembayaran, modul laporan, modul testimonial dan modul order.

Metodologi yang akan digunakan adalah SDLC (System Development Life Cycle). Website Toko Trimurti yang dibuat memiliki bagian back office dan front office. Pembuatan Website Toko Trimurti menggunakan PHP sebagai bahasa pemrograman, MySQL sebagai basis data, server Apache yang terdapat pada program XAMPP dan Macromedia Dream Waver untuk merancang web.

Pembuatan Program Aplikasi Berbasis Web pada Toko Trimurti diharapkan memberikan kemudahan kepada customer yang ingin melihat informasi barang dan melakukan transaksi pembelian aki.

 

Kata Kunci

Toko Trimurti, Website, Web

Article Details

Section
Articles