Perancangan Dashboard Penjualan Produk Biji Kopi “Agroastery” Menggunakan Metode Waterfall

Main Article Content

Azarya Panca
Dedi Trisnawarman

Abstract

AGRoastery merupakan toko yang menjual berbagai jenis biji kopi arabica dan robusta dengan berbagai ukuran kemasan produk mulai dari 100-gram hingga 1 Kg pada platform Tokopedia dan sudah berhasil menjual banyak produk. Akan tetapi, data penjualan yang ada pada AGRoastery hanya tersimpan pada database, tidak dilakukan pengolahan data lebih lanjut, sehingga ketika ingin mengetahui produk yang laris terjual harus mengecek database tersebut dan melakukan analisa untuk mendapatkan informasi yang diinginkan. Cara tersebut membutuhkan waktu lama karena harus mengecek setiap data dalam database. Oleh karena itu, dengan memanfaatkan data penjualan dapat digunakan untuk menentukan strategi pemasaran dengan menerapkan business intelligence berupa dashboard. Tujuan penelitian yaitu pembuatan dashboard berdasarkan data penjualan yang memvisualisasikan tampilan laporan penjualan produk di AGRoastery. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data penjualan pada AGRoastery. Metode penelitian yang digunakan yaitu waterfall dan pembuatan dashboard menggunakan software Microsoft power BI Desktop. Hasil penelitian ini dapat memudahkan pemilik AGRoastery dalam mengetahui detail dan informasi penjualan biji kopi serta laporan penjualan dan membantu pemilik dalam mengambil keputusan pemasaran produk dimasa mendatang.

Article Details

Section
Articles

References

Bororing, J. E. dan Pasadi, A, 2022, Implementasi Microsoft Power Bi untuk Dashboard Visualisasi Data Akademik Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Janabadra, Jurnal Informasi Interaktif, Vol. 7, hal. 149-155.

Nurdiansyah, F. dan Rugoyah, H. S., 2021, Strategi Branding Bandung Giri Gahana Golf Sebelum dan Saat Pandemi Covid-19, Jurnal Purnama Berazam, hal. 153-171.

Prischila, V., Trisnawarman, D. dan Hendryli, J., 2021, Dashboard Penjualan dan Pengiklanan Tokopedia Pada Cbp General, Computatio: Journal of Computer Science and Information Systems, Vol. 5, hal. 73-39.

Ramadhan, W. dan Wahab, A., 2019, Analisa dan Perancangan Sistem Manajemen Aset pada Dinas Penanggulangan Kebakaran di Provinsi DKI Jakarta, JUKOMIKA-(Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika), Vol. 2, hal. 98-107.

Stefano, K., T. dan Lauro, M. D., 2023, Dashboard Monitoring Penjualan Luckymart Nippon Paint, Jurnal Ilmu Komputer dan Sistem Informasi, Vol. 11, hal. 1-6.

Suwandi, M. G., A. dan A., 2021, Perancangan Dashboard Monitoring untuk Penjualan Mainan (Studi Kasus: Toko Matahari Kota Lubuklinggau), Jurnal Ilmiah Binary STMIK Bina Nusantara Jaya, Vol. 3, hal. 22-29.

Trivaika, E. dan Senubekti, M. A., 2022, Perancangan Aplikasi Pengelola Keuangan Pribadi Berbasis Android, Jurnal Nuansa Informatika, hal. 33-40.

Yusra, Z., Zulkarnain, R. dan S., 2021, Pengelolaan Lkp pada Masa Pendmik Covid-19, Journal Of Lifelong Learning, hal. 15-22.