29. Penerapan Material Ekspos pada Interior Master Bedroom dengan Gaya Desain Industrial Minimalis

Authors

  • Sheren Angelica Universitas Tarumanagara
  • Mariana Mariana Universitas Tarumanagara

Keywords:

industrial minimalis, interior, master bedroom, material ekspos

Abstract

Rumah merupakan suatu bangunan tempat tinggal yang di dalamnya terdapat berbagai macam ruang. Ruangan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik mungkin dengan melakukan perancangan desain sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Master bedroom merupakan suatu ruang di dalam bangunan tempat tinggal yang berfungsi sebagai tempat untuk beristirahat. Master bedroom umumnya dilengkapi dengan fasilitas seperti kamar mandi dan walk-in closet. Gaya desain yang digunakan dalam perancangan master bedroom ini yaitu industrial minimalis dengan penerapan konsep material
ekspos di beberapa bagian. Penerapan material ekspos pada elemen-elemen interior mampu menonjolkan dan memperkuat karakter yang khas dari gaya desain industrial, ditambah dengan penggunaan warna-warna netral seperti abu-abu mampu menghadirkan kesan minimalis. Konsep material ekspos memberi impresi atau kesan seolah-olah ruangan terlihat mentah atau belum sepenuhnya selesai sehingga secara estetika akan terlihat alami dan apa adanya. Metode pengumpulan data pada penerapan material ekspos master bedroom menggunakan metode kualitatif melalui studi literatur dan observasi lapangan. Hasil pengamatan pada penulisan jurnal ini membuktikan bahwa adanya penerapan material ekspos dengan finishing yang berbeda pada tiap materialnya.

Published

2024-02-17