UPAYA PENGEMBANGAN PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN SDN 1 SIJUK

Main Article Content

Audreya Christine
Tejaputra
Griselda
Steven Liauw
Riyadh Akbar
Fransisca Iriani R. Dewi

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengembangkan perpustakaan pada SDN 1 Sijuk. Perpustakaan penting dimiliki setiap sekolah karena murid dapat mengumpulkan informasi dan ilmu dari berbagai buku yang ada.Kenyataan yang ditemukan tim, perpustakaan di SDN 1 Sijuk tidak berjalan sebagimana yang seharusnya. Kurangnya sumber daya manusia di SDN 1 Sijuk menjadi salah satu alasana kondisi perpustakaan kurang atau tidak terurus dengan baik. Kurangnya SDM  atau tepatnya pegawai di SDN 1 Sijuk, dapat dicarkan solusi dengan memanfaatkan potensi SDM yang ada yaitu para murid. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat di SDN 01 Sijuk ini adalah untuk membantu sekolah SDN 01 Sijuk membuka kembali perpustakaan yang sudah tidak beroperasi karena kurangnya sumber daya manusia sebagai petugas perpustakaan melalui program pengembangan pengelolaan perpustakaan. Adanya pembentukan petugas perpustakaan yang diberi nama Superlib yang beranggotakan siswa SDN 01 Sijuk dari kelas 4 dan kelas 5 yang dipilih secara langsung oleh guru. Sasaran dari kegiatan PKM adalah para siswa yang akan diajarkan menjadi seorang petugas perpustakaan. Metode pelaksanaan dengan pendampingan untuk membentuk tim petugas perpustakaan. Tiga ( 3) tahapan yang dilakukan  yaitu:  (1)  persiapan dengan mengumpulkan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentas,(2)  pelaksanaan dan evaluasi.Hasilnya pembentukan petugas perpustakaan dalam kelompok Superlib sebagai pelaksana petugas perpustakaan harian dapat berjalan dengan baik, melalui proses penyampaian materi oleh mahasiswa mengenai pengelola perpustakaan dan simulasi petugas perpustakaan. Hasil menunjukkan bahwa ada pengaruh terhadap layanan perpustakaan yang lebih efektif karena perpustakaan sekarang dapat berjalan kembali seperti semula dengan adanya sistem piket harian yang dilakukan oleh siswa SD.

Article Details

Section
Articles

References

Bafadal, I (2011). Pengelolaan Perpustakaan Sekolah. Jakarta: Bumi Aksara

Diana, W. (2022). Peningkatan Sarana dan Pengelolaan Perpustakaan SD Muhammadiyah Ngluwar. Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat, 546-551 https://doi.org/10.18196/ppm.42.730

Domai, T., Anggraeni, N. L. V., Widiyawati A. T., Galih A. P. (2019). Optimalisasi Pengelolaan Perpustakaan Desa Melalui Pelatihan Perbaikan Desain Interior Dan Variatif Kegiatan Layanan Perpustakaan. Buletin Udayana Mengabdi, 18(3), 106-111. https://doi.org/10.24843/BUM.2019.v18.i03.p18

Huda, I. C. (2020). Peranan Perpustakaan Sekolah Terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar. EDUKATIF: JURNAL ILMU PENDIDIKAN, 2(1), 38-48. https://doi.org/10.31004/edukatif.v2i1.86

Kemendikbud. (2020). Sekolah Kita. Retrieved from https://dapo.kemdikbud.go.id/sekolah/01E6EA2AF2090AF55EDC

Kusumaningrum, D. E., Gunawan, I., Sumarsono, R. B., Triwiyanto, T. (2019). Pendampingan Pengelolaan Perpustakaan untuk Mendukung Gerakan Literasi Sekolah. Abdimas Pedagogi: Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat, 2(3), 164-169. http://dx.doi.org/10.17977/um050v2i3p164-169

Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 tahun 2015 tentang Penumbuhan Budi Pekerti.