Hubungan Durasi Bermain Gawai dengan Psikososial Anak SD Regina Pacis Tanjungpandan Selama Pandemi COVID-19

Authors

  • Silvie Anastasya Ginting
  • Fransiska Farah

Keywords:

Gawai, Psikososial anak, Screentime

Abstract

Selama masa pandemi COVID-19, dengan diberlakukannya pembatasan, seluruh kegiatan baik pekerjaan maupun pendidikan dilalihkan secara jarak jauh melalui media daring, gawai menjadi salah satu perangkat paling digunakan selama masa ini, terutama ponsel cerdas, hal ini meningkatkan paparan screen time pada setiap orang, salah satunya pada anak-anak usia sekolah dengan batasan screen time <2 jam menjadi harus menghadap layar lebih dari >2 jam dalam sehari. Penelitian ini bertujuan untuk menilai Hubungan Durasi Bermain Gawai dengan Kemampuan Psikosoial Anak Usia 6-9 Tahun di SD Regina Pacis Tanjungpandan Selama Era Pandemi COVID-19. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik dengan metode penelitian potong lintang. Responden dalam penelitian ini adalah 100 (n=100) anak, dengan perhitungan sampel didapatkan minimal sampel yang dikumpulkan adalah 96 anak, data dikumpulkan secara daring melalui google form.

Strengths and Difficulties Questionnaire merupakan suatu alat ukur skala psikologi untuk anak usia 4-17 tahun yang digunakan dalam penelitian ini untuk menilai kemampuan psikososial anak. Dari hasil penelitian diidapatkan anak dengan durasi bermain gawai yang tinggi memiliki risiko 1,607 (PR=1,607) lebih tinggi terhadap masalah kemampuan psikososial dibanding pada anak dengan durasi bermain gawai yang rendah dengan uji statistika menggunakan Fisher’s Exact Test menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan statistika yang signifikan hubungan durasi bermain gawai dengan kemampuan psikososial anak usia 6-9 tahun p=1 (p > 0,05). Dengan pemahaman mengenai penggunaan gawai yang merupakan salah satu faktor risiko gangguan kesehatan mental anak, diharapkan penelitian ini dapat menjadi edukasi dan tambahan wawasan bagi orang tua dan guru terhadap dampak penggunaan gawai terhadap kemampuan psikososial anak.

Published

2022-11-21

How to Cite

Anastasya Ginting, S., & Farah, F. (2022). Hubungan Durasi Bermain Gawai dengan Psikososial Anak SD Regina Pacis Tanjungpandan Selama Pandemi COVID-19. Jurnal Kesehatan Dan Kedokteran Tarumanagara, 1(1), 10–15. Retrieved from https://journal.untar.ac.id/index.php/JKKT/article/view/20711