WISATA INTERAKTIF RAMAH LINGKUNGAN

Main Article Content

Reza Tanikara
Franky Liauw

Abstract

Pertumbuhan jumlah pengguna sosial media dalam waktu singkat telah meningkat sangat pesat terutama di kota urban seperti Jakarta. Kurangnya interaksi masyarakat dengan alam dapat mengancam kestabilan kesehatan mental masyarakat, rendahnya interaksi tersebut antara lain dikarenakan kondisi fasilitas wisata ekologi yang ada masih kurang. Menghadapi permasalahan di atas, penulis mengusulkan pembangunan wisata interaktif ramah lingkungan yang ingin menggabungkan antara manusia dengan alam. Architourisme merupakan topik penting yang diangkat untuk membantu menyelesaikan permasalahan wisata kota. Pendekatan ini diterapkan pada waduk Ria-Rio, yang merupakan salah satu lahan terbuka hijau terbesar di Jakarta Timur yang bertujuan mengajak masyarakat lebih peduli terhadap lingkungan dengan mengimpilemtasikan hiburan yang interaktif dan menyenangkan. Maka penulis menambahkan fungsi wisata dalam bidang edukasi, resort, dan interaksi. Fasilitas akan berisi ruang yang dibutuhkan pengunjung yang ingin berinteraksi langsung dengan alam baik flora maupun fauna. Sehingga penulis menghasilkan ide solusi berupa fasilitas wisata ekologi yang terintegrasi dengan alam. Fasilitas wisata akan menggunakan konsep alami yang bisa dirasakan oleh pengunjung dari segi fungsi dan komposisi massa.

Article Details

Section
Articles