PENGARUH PENAMBAHAN FLY ASH TERHADAP NILAI KUAT GESER TANAH EKSPANSIF

Main Article Content

Ishak Setiawan
Andryan Suhendra

Abstract

Permasalahan tanah ekspansif adalah masalah yang sering dihadapi insinyur sipil di lapangan. Dengan karakteristik tanah ekspansif yang memiliki potensi kembang susut yang tinggi yang dapat mempengaruhi nilai kuat geser tanah tersebut, sehingga untuk menambah kuat geser tanahnya upaya stabilisasi pada tanah di lokasi tersebut harus di lakukan. Salah satu cara yang digunakan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah menstabilkan tanah dengan meningkatkan nilai kuat geser tanah tersebut. Penambahan fly ash merupakan salah satu cara stabilisasi tanah ekspansif yang efektif, karena fly ash bersifat pozzolan sehingga dapat mengikat mineral tanah menjadi padat, sehingga pada kadar yang tepat dapat menambah nilai kuat geser tanah ekspansif. Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui klasisifikasi tanah, indeks plastisitas tanah dan mengetahui pengaruh penambahan fly ash terhadap kuat geser tanah ekspansif dalam kondisi eksisting dan setelah dicampurkan fly ash. Variasi campuran fly ash 0%, 1%, 3%, 5% dan 7%. Dari hasil pengujian diperoleh, tanah yang ditambahkan dengan fly ash pada variasi 1%,3%, 5%, dan 7% menunjukkan adanya peningkatan nilai kuat kohesi tanah. Nilai kohesi terbesar terdapat pada tanah campuran dengan kadar fly ash sebesar 7% yaitu sebesar 139,4 kN/m2.

Article Details

Section
Articles