Strategi PT. Ciracasindo Perdana dalam Persaingan Usaha dengan Metode Quantitative Strategic Planning Matrix dan SWOT

Main Article Content

Jeremy Jonathan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan dan mengetahui strategi yang paling sesuai dari PT. Ciracasindo Perdana dalam menghadapi persaingan usaha food and beverages yang ketat dengan metode Quantitative Strategic Planning Matrix dan analisa SWOT. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Data-data yang diperoleh diambil dengan teknik wawancara langsung kepada tiga narasumber dari perusahaan. Selain itu juga menggunakan observasi langsung di lapangan dan analisa kepustakaan seperti buku, company profile, dan laporan keuangan perusahaan. Dari sisi eksternal perusahaan, diketahui faktor yang paling berpengaruh pada perkembangan perusahaan yaitu sektor dari pangsa perusahaan cukup luas dan dapat dijadikan sebagai peluang, sementara faktor eksternal yang paling berpengaruh adalah banyaknya kompetitor pada bidang bisnis ini yang menjadi ancaman perusahaan. Sedangkan di sisi internal, perusahaan menonjolkan kualitas produk dan peningkatan pelayanan kepada pelanggan sebagai kekuatan utama perusahaan. Sementara yang dijadikan sebagai kelemahan perusahaan yang harus diperbaiki adalah kurangnya diferensiasi produk dan tidak agresifnya pengenalan produk di pasar. Perusahaan sendiri sedang berada pada posisi pasar yang sedang bertumbuh dan agresif sehingga meghasilkan 2 opsi strategi yang dapat diambil perusahaan ke depan yaitu perluasan pasar baru dengan dari sektor pasar utama yang ada dan juga perluasan produk baru dari produk unggulan yang selama ini dijual di pasaran. Dengan metode QSPM (Quantitative Strategic Planning Matrix) dan kemudian didapat kembali beberapa kesimpulan yang berupa analisa SWOT (Strength Weakness Opportunity Threat) perusahaan, maka strategi yang paling cocok pada perusahaan dengan kondisi pasar yang ada yaitu perlunya perluasan produk baru.

Article Details

How to Cite
Jonathan, J. (2019). Strategi PT. Ciracasindo Perdana dalam Persaingan Usaha dengan Metode Quantitative Strategic Planning Matrix dan SWOT. Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan, 3(5), 31–34. https://doi.org/10.24912/jmbk.v3i5.6077
Section
Articles