PENYULUHAN MENABUNG SAHAM BAGI SISWA SISWI SMK MUTIARA BANGSA III

Main Article Content

Ary Satria Pamungkas

Abstract

Many people choose to invest in stocks in the capital market because they do not have activities during the pandemic as a result of social restrictions. Questions arise in the community, whether stocks are a good and appropriate investment instrument for the community. Some people have the opinion that stock instruments can provide prosperity in the future. However, there are also some people who oppose this opinion because they feel the loss of investing in shares in the capital market which was destroyed by the Covid-19 pandemic. Given this situation in the community, it is felt that there is a need for counseling that specifically discusses stock saving. The community, especially the younger generation, namely students in schools, need to be introduced and equipped with knowledge about investment, especially how to save good stocks from an early age. The PKM team from the Faculty of Economics and Business, Tarumanagara University collaborated with the SMK Mutiara Bangsa III in West Jakarta to provide counseling activities related to stock saving. The provision of counseling materials is carried out online using the Zoom application. This outreach activity was attended by 3 teachers and 45 students of SMK Mutiara Bangsa III. The counseling materials delivered include the understanding of stock saving, the advantages of stock saving, tips and mindsets in stock saving. From the evaluation questionnaire, the students wanted outreach activities like this to be held more often. The school also provides input so that future counseling activities can be carried out offline at school.

Banyak masyarakat yang memilih untuk berinvestasi saham di pasar modal karena tidak mempunyai kegiatan selama masa pandemi sebagai akibat adanya pembatasan sosial. Muncul pertanyaan dalam masyarakat, apakah saham merupakan instrumen investasi yang baik dan tepat untuk masyarakat. Sebagian masyarakat mempunyai pendapat bahwa instrumen saham dapat memberikan kesejahteraan di masa depan. Namun terdapat pula sebagian masyarakat yang menentang pendapat tersebut karena merasakan kerugian dari investasi saham di pasar modal yang sempat hancur karena adanya wabah pandemi covid-19. Dengan adanya situasi tersebut dalam masyarakat, maka dirasa perlu adanya penyuluhan yang khususnya membahas mengenai menabung saham. Masyarakat khususnya generasi muda yaitu para pelajar di sekolah, sejak dini perlu dikenalkan dan dibekali dengan pengetahuan mengenai investasi khususnya cara menabung saham yang baik. Tim PKM dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tarumanagara melakukan kerja sama dengan pihak sekolah SMK Mutiara Bangsa III di Jakarta Barat untuk memberikan kegiatan penyuluhan yang terkait dengan menabung saham. Pemberian materi penyuluhan dilakukan secara online dengan menggunakan aplikasi Zoom. Kegiatan penyuluhan ini diikuti oleh 3 orang guru dan 45 murid SMK Mutiara Bangsa III. Materi penyuluhan yang disampaikan meliputi pengertian dari menabung saham, keuntungan menabung saham, tips dan pola pikir dalam menabung saham. Dari kuesioner evaluasi, murid-murid ingin agar kegiatan penyuluhan seperti ini lebih sering diadakan. Pihak sekolah juga memberikan masukan agar kegiatan penyuluhan di waktu yang akan datang dapat dilakukan secara offline di sekolah.

Article Details

Section
Articles

References

Adiguna, R. S. (2018). Kampanye ‘Yuk Nabung Saham’ IDX Untuk Mengubah Mindset Saving Society Menjadi Investing Society. Jurnal Komunikasi, 9(1), 93-99.

Hogan, N. (2017). Yuk Nabung Saham: Selamat Datang, Investor Indonesia! Elex Media Komputindo.

May, E. (2017). Nabung Saham Sekarang. Gramedia Pustaka Utama.

Wijaya, R. F. (2017). Yuk Belajar Nabung Saham. Elex Media Komputindo.

Investor Saham Pemula. (2020). Yuk Belajar Saham Untuk Pemula: Nabung Saham Itu Asik. Elex Media Komputindo.

Rokhmania, N., Dewi, N. H. U., Almilia, L. S. (2019). Pendampingan Guru Dalam Rangka Pengelolaan Keuangan Melalui Pelatihan ‘Yuk Nabung Saham’. Kumawula, 2(2), 155-162.

Tobing, S. J. L., Situmorang, H., Malau, M., Samosir, P. Y., Kennedy, P. S. J., Lekhenila, A. J. (2021). Simulasi Saham dalam “Yuk Nabung Saham” kepada Masyarakat Melalui Webinar Online. IKRAITH-ABDIMAS, 4(2), 143-147.

Yanto, D. & Siregar, M. I. (2018). Meningkatkan Pemahaman Tentang Pasar Modal dan Menabung Saham Kepada Para Dosen dan Mahasiswa Universitas Indo Global Mandiri. Jurnal Abdimas Mandiri, 2(2), 63-67.