UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI MELALUI PEMBIASAAN

Main Article Content

Josef T. Baskoro
Sri Hapsari Wijayanti
Maria Triwarmiyati

Abstract




Literacy skills are relevant skills for now and in the future. Early planting must be done so that development is maintained. Through the School Literacy Movement (GLS), the government encourages the improvement of students' literacy skills in elementary to high school. The initial stage of this literacy movement is the habit of reading 15 minutes before studying. In addition, there are supporting activities for this literacy movement such as the Reading Corner, Festivals and Literacy Competitions and so on. Unfortunately, this movement receded in line with the implementation of the online learning process during a pandemic to maintain the health procedures of students and educators in schools. The purpose of this study was to determine how the School Literacy Movement program was implemented in schools and the effect of literacy habituation on students' literacy skills. Literacy habituation includes habituation of self-literacy, habituation of literacy in the family, habituation of literacy at school in the classroom (structural) or outside the classroom (non-structural). The subjects of this study were students and educators (teachers, principals, librarians) from four public elementary schools in Cisauk District, Tangerang. The number of students who were sampled were 174 people, namely grade 5 students, while the number of educators was 8 people. Because there are 2 different groups of subjects, this study uses mixed methods (qualitative and quantitative) to get an overview of it. The results of this study indicate that the habituation carried out has a positive effect on literacy skills. This effect is different when learning is done online during a pandemic.





Kemampuan literasi merupakan kemampuan yang relevan untuk sekarang dan masa datang. Penanamannya sejak dini harus dilakukan agar perkembangan tetap terjaga. Melalui Gerakan Literasi Sekolah (GLS), pemerintah mendorong peningkatan kemampuan literasi siswa di SD sampai SMA. Tahapan awal Gerakan literasi ini adalah pembiasaan membaca 15 menit sebelum belajar. Selain itu terdapat kegiatan pendukung Gerakan literasi ini seperti Pojok Baca, Festival dan Lomba Literasi dan sebagainya. Sayangnya, Gerakan ini menyurut sejalan dengan diberlakukannya proses pembelajaran daring di saat pandemic untuk menjaga prosedur kesehatan siswa dan pendidik di sekolah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana program Gerakan Literasi Sekolah dilaksanakan di sekolah dan pengaruh pembiasaan literasi terhadap kemampuan literasi siswa. Pembiasaan literasi itu meliputi pembiasaan literasi diri, pembiasaan literasi di keluarga, pembiasaan literasi di sekolah di kelas (structural) ataupun di luar kelas (non-struktural). Subjek penelitian ini adalah siswa dan pendidik (guru, kepala sekolah, pustakawan) dari empat Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Cisauk, Tangerang. Jumlah siswa yang diambil sampel sebanyak 174 orang yaitu siswa kelas 5, sedangkan jumlah pendidik 8 orang. Karena terdapat 2 kelompok subyek yang berbeda, penelitian ini menggunakan metode campuran (kualitatif dan kuantitatif) untuk mendapatkan gambaran tentang hal itu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembiasaan yang dilakukan berpengaruh positif terhadap kemampuan literasi. Pengaruh ini berbeda saat pembelajaran dilakukan secara daring pada masa pandemi.







Article Details

Section
Articles