PELATIHAN PERAMALAN BISNIS DAN PERANNYA DALAM MATA KULIAH PERANCANGAN PRODUK DAN INDUSTRI PRODI TEKNIK INDUSTRI UNTAR KEPADA SISWA SMA TARAKANITA, GADING SERPONG

Main Article Content

Lina Gozali
Geraldo Rafael
Jennifer Juyanto
Yovita Ng
Yustinus Sumayanto
Teresia Pujayanti

Abstract

In business activities, especially today, it is very important for a company, both in the form of MSMEs and large companies, to be able to determine the amount of inventory needed. Through forecasting or forecasting activities, it is possible to determine the number of requests for products so that they can determine the amount of inventory needed by the company to meet demand from consumers. Therefore it takes the ability and knowledge of forecasting to achieve profits in business activities. The forms chosen in the learning carried out are video learning, problem based learning, and project based learning, where in the activities carried out students in the form of students and students of SMA Tarakanita Gading Serpong watch videos about product design which are followed by learning material about forecasting which is then learning is continued with case studies through practice questions carried out as well as simple real-world problems regarding demand forecasting. Learning is done online using a zoom meeting for approximately 2 hours. Through learning about demand forecasting, it can be concluded that it is very important to study forecasting so as to understand consumer demand patterns when entering the business world later and carrying out entrepreneurial activities so that they can meet customer satisfaction and reduce the risk of losses due to overproduction in entrepreneurship. This can develop abilities for students who will start their business by understanding forecasting.


 


Dalam kegiatan bisnis terutama dewasa ini, sangat penting bagi suatu perusahaan baik bentuk UMKM maupun perusahaan besar untuk dapat menentukan jumlah persediaan yang diperlukan. Melalui kegiatan forecasting atau peramalan maka dapat dilakukan penentuan jumlah permintaan dari produk sehingga dapat menentukan jumlah persediaan yang diperlukan oleh perusahaan untuk memenuhi permintaan dari konsumen. Maka dari itu dibutuhkan kemampuan dan pengetahuan mengenai peramalan untuk mencapai keuntungan dalam kegiatan berusaha. Bentuk yang dipilih dalam pembelajaran yang dilaksanakan berupa video learning, problem based learning, dan project based learning, dimana dalam kegiatan yang dilaksanakan peserta didik yang berupa siswa dan siswi SMA Tarakanita Gading Serpong menonton video mengenai perancangan produk yang dilanjutkan dengan pembelajaran materi mengenai peramalan yang kemudian pembelajaran dilanjutkan kembali dengan studi kasus melalui latihan soal yang dilaksanakan serta masalah sederhana pada dunia nyata mengenai peramalan permintaan. Pembelajaran dilakukan secara daring dengan menggunakan zoom meeting selama kurang lebih 2 jam. Melalui pembelajaran mengenai peramalan permintaan, maka dapat disimpulkan sangat penting untuk mempelajari peramalan sehingga dapat memahami pola permintaan konsumen ketika memasuki dunia usaha nanti dan melakukan kegiatan wirausaha sehingga dapat memenuhi kepuasan pelanggan dan mengurangi resiko terjadinya kerugian akibat overproduction dalam wirausaha. Hal ini dapat mengembangkan kemampuan bagi siswa dan siswi yang akan memulai bisnisnya dengan memahami peramalan.

Article Details

Section
Articles