PENERAPAN LEAN MAINTENANCE PADA AKTIVITAS PERAWATAN MESIN UNTUK MINIMASI WASTE

Main Article Content

Mitha Sufriyani Tanuwijaya
Ahmad .
Mohammad Agung Saryatmo

Abstract

PT. XYZ merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang trading dan memproduksi baja melalui dua proses utama yaitu cutting dan milling. Mesin produksi utama pada PT. XYZ sering mengalami breakdown yang menyebabkan terhentinya proses produksi dan tidak tercapainya target produksi sesuai permintaan konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis sistem maintenance yang diterapakan pada perusahaan dan meminimasi waste aktivitas perawatan dengan pendekatan lean maintenance, terutama pada mesin cutting yang paling banyak mengalami breakdown selama 1 tahun. Total efektivitas mesin cutting yang didapat berdasarkan perhitungan OEE (Overall Equipment Effectiveness) senilai 77,3%, maka masih diperlukan peningkatan efektivitas mesin. Diagram pareto menunjukkan bahwa terdapat 3 komponen dan aktivitas kritis pada mesin cutting, yaitu bearing, pulley dan dioda dengan 4 jenis waste yang terdapat pada aliran perawatan melalui pemetaan VSM (Value Stream Mapping) antara lain, waste process, waiting, motion dan defects. Setelah dilakukan analisis akar penyebab terjadinya waste dengan metode 5H, maka didapat beberapa usulan perbaikan seperti pembuatan manual book, pelatihan yang diberikan untuk pekerja guna meningkatkan kemampuan pekerja terutama dalam perawatan mesin, membuat sistem informasi maintenance yang terintegrasi untuk mengatasi waste motion serta membuat pemetaan future state map untuk mengatasi waste waiting. Implementasi usulan perbaikan dilakukan untuk meningkatkan efektivitas mesin dan meminimasi waste terutama pada aktivitas perawatan di PT. XYZ

Kata kunci: perawatan, lean maintenance, value stream mapping, pemborosan, OEE, RCA

Article Details

Section
Articles
Author Biographies

Mitha Sufriyani Tanuwijaya, Universitas Tarumanagara

Mahasiswi Program Studi Teknik Industri Universitas Tarumanagara

Ahmad ., Universitas Tarumanagara

Staf Pengajar Program Studi Teknik Industri Universitas Tarumanagara

Mohammad Agung Saryatmo, Universitas Tarumanagara

Staf Pengajar Program Studi Teknik Industri Universitas Tarumanagara

References

M. Arsyad dan Sultan A, Manajemen Perawatan, Yogyakarta: Deepublish, 2018.

Sudrajat. A, Pedoman Praktis Manajemen Perawatan Mesin Industri, Bandung: PT. Refika Aditama, 2011

Muh. Zarkasyi, “Analisis Sistem Pemeliharaan dengan Konsep Lean Maintenance pada Industri Otomotif Studi Kasus PT. TVS”, Jurnal Teknik Industri, President University, pp. 21-23, 2014.

Cherrafi dan Anass, “The integration of lean manufacturing, Six Sigma and

sustainability: A literature review and future research directions for developing a specific model”, Journal of Cleaner Production, vol. 139, pp. 828-846, 2016

C. Kister Timothy dan Bruce Hawkins, Maintenance Planning and Scheduling: Streamline Your Organization for a Lean Environment, 2006

Nakajima. Siichi, TPM Development Program Implementing Total Productive Maintenance, Productivity Press Inc, Cambridge, 1989.

Rother. M dan Shook, J, Learning to See Value Stream Mapping to Create Value and Eliminate Muda, Lean Enterprise Institute Brookline, 2003.

Heizer dan Render, Manajemen Operasi, Jakarta: Salemba Empat, 2018.

Clarke. Gerard, Gerry Mulryan, and Padraig Liggan, “Lean Maintenance – A Risk-Based Approach“, Pharmaceutical Engineering The Official Magazine of ISPE, vol.30, no. 5, 2010.

Daya. Mohamed Ben, Duffuaa, Salih dan Raouf, Salih, Handbook of Maintenance Management and Engineering, Springer, 2009.